Serius Tangani Stunting, TP2S Pemkab Tanbu Kunker ke Kota Batu

- Jurnalis

Jumat, 14 Oktober 2022 - 12:21 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Batu, FENOMENA.ID – Serius dalam penanganan kasus stunting, Tim Percepatan Penurunan Stunting (TP2S) Pemkab Tanah Bumbu menggelar kunjungan kerja (Kunker) ke Pemerintah Kota Batu Provinsi Jawa Timur, Rabu (12/10/2022).

Ketua TP2S Pemkab Tanah Bumbu, Hj Wahyu Windarti Zairullah mengatakan kunjungan kerja ke Pemerintah Kota Batu untuk belajar dan bertukar pikiran dalam penanganan kasus stunting.

“Dalam paparan Kadis Kesehatan setempat selaku TP2S Kota Batu, bahwa langkah awal yang ditempuh dalam rangka penanganan stunting adalah membuata roadmap,” serap dia.

Kemudian, sambung dia, melakukan kajian terhadap pokok permasalahan kondisi riil di lapangan.

Baca Juga :  Enam Sekolah di Tanah Bumbu Diusulkan Jadi CSAN 2025

“Mulai dari menentukan lokus, pola asuh anak, pernikahan dini, masa kehamilan ibu serta membuat modul sebagai bahan bacaan masyarakat,” sambung dia.

Kemudian, lanjut dia, bekerjasama dengan dokter spesialis anak untuk melakukan swcreaning.

“Dan juga, bekerjasama dengan KUA setempat dalam pembekalan kesehatan reproduksi kepada calon pengantin,” lanjut dia.

Diharapkan dia, ilmu yang didapat setelah kunjungan kerja ke Pemerintah Kota Batu ini bisa diimplementasikan dan diaplikasikan di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Tentu juga kita harapkan ini bisa maksimal menekan kasus stunting di Kabupaten Tanah Bumbu,” harap dia.

Sebelumnya, kedatangan rombongan TP2S Pemkab Tanah Bumbu disambut oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Batu, drg Kartika Tri Sulandari, Kepala Dinas BP3AP2KB Kota Batu, Aditya Prasaja beserta stakeholder terkait lainnya di Balai Kota Batu Pemerintah Kota Batu.

Baca Juga :  Bekali Keterampilan, BLK Tanbu Latih WBP Lapas Kelas III Batulicin

Sementara, rombongan TP2S Pemkab Tamah Bumbu dalam kunjungan kerja didampingi Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra, Hj Mariani, Kepala Dinas PMD, Samsir, Kepala BPKAD, H Syamsuddin, Kepala Dinas P3AP2KB, Narni, Kepala Dinas Pendidikan, Eka Sapruddin, Kepala Dinas Perkimtan, Hernadi Wibisono, Perwakilan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Lamijan, Perwakilan Dinas PUPR serta Seluruh Pengurus TP PKK Pemkab Tanah Bumbu.

Berita Terkait

Sambut Tahun Baru 2026, Pemkab Tanah Bumbu Gelar Shalat Hajat Berjamaah
Sambut Tahun Baru 2026, Bupati Andi Rudi Latif Launching Beasiswa BerAksi dan Insentif Guru Ponpes hingga Majelis Taklim
Gebyar Panutan Pajak Kendaraan Bermotor Tahun 2025, Tanah Bumbu Perkuat Sinergi dengan Pemprov Kalsel
Ekspose Laporan Akhir Penyusunan Dokumen RPKD Tahun 2025–2028
Disdukcapil Tanah Bumbu Mantapkan Zona Integritas Menuju WBBM
Tanah Bumbu Peringati HUT ke-80 PGRI dan HGN Tahun 2025
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Sosialisasi Penyusunan LPPD, LKPJ, dan RLPPD TA 2025
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Jalan Santai Peringati HAKORDIA 2025

Berita Terkait

Sabtu, 3 Januari 2026 - 13:54 WITA

Sambut Tahun Baru 2026, Pemkab Tanah Bumbu Gelar Shalat Hajat Berjamaah

Sabtu, 3 Januari 2026 - 13:46 WITA

Sambut Tahun Baru 2026, Bupati Andi Rudi Latif Launching Beasiswa BerAksi dan Insentif Guru Ponpes hingga Majelis Taklim

Kamis, 18 Desember 2025 - 15:39 WITA

Gebyar Panutan Pajak Kendaraan Bermotor Tahun 2025, Tanah Bumbu Perkuat Sinergi dengan Pemprov Kalsel

Kamis, 18 Desember 2025 - 15:22 WITA

Ekspose Laporan Akhir Penyusunan Dokumen RPKD Tahun 2025–2028

Kamis, 18 Desember 2025 - 15:15 WITA

Disdukcapil Tanah Bumbu Mantapkan Zona Integritas Menuju WBBM

Berita Terbaru

Advertorial Pemkab Tanah Bumbu

Sambut Tahun Baru 2026, Pemkab Tanah Bumbu Gelar Shalat Hajat Berjamaah

Sabtu, 3 Jan 2026 - 13:54 WITA