RUPS-LB Bank Kalsel, Bupati Tanahbumbu Apresiasi Kinerja 2024

- Jurnalis

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:30 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarmasin, FENOMENA.ID – Bupati Tanahbumbu, Andi Rudi Latif mengapresiasi capaian dan kinerja Bank Kalsel sepanjang tahun 2024.

Apresiasi tersebut terlontar usai Bang Arul, sapaan akrab Bupati Tanahbumbu, menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Tahun Buku 2024.

Serta, RUPS Luar Biasa (RUPS-LB) Tahun 2025 Bank Kalsel di Ruang Rapat Sasangga Banua, Ex Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Banjarmasin, Rabu (13/3/2025).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rapat tersebut melibatkan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pj Sekda Kalsel, hingga Bupati dan Wali Kota se-Kalsel.

Baca Juga :  Gelar Rakoor P4GN Sebagai Upaya Pemkab Tanbu Cegah dan Berantas Penyalahgunaan Narkotika

Kehadiran Bang Arul dalam forum ini menegaskan komitmen Pemkab Tanahbumbu dalam mendukung sektor perbankan daerah.

Dia menyampaikan terima kasih kepada jajaran Komisaris, Direksi, dan seluruh karyawan Bank Kalsel atas profesionalisme dalam mengelola perusahaan.

Tentunya, dengan tetap berpedoman pada ketentuan yang berlaku.

Menurut dia, peningkatan penyertaan modal yang berdampak pada naiknya dividen menjadi bukti nyata kinerja Bank Kalsel yang semakin membaik.

Baca Juga :  Gandeng JMSI Tanbu, PT Arutmin Batulicin Salurkan 1000 Paket Daging Kurban ke Warga

Dia berharap, ke depan bank daerah ini dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi yang lebih besar terhadap perekonomian Kalimantan Selatan.

“Tentu dengan peningkatan ini, kita harapkan dampaknya dapat dirasakan langsung dalam pembangunan di wilayah Kalimantan Selatan,” harap Andi Rudi.

Lebih lagi, dia berharap hasil RUPS-LB ini dapat membawa dampak positif bagi pengembangan ekonomi daerah.

Terutama, dalam meningkatkan kapasitas pelayanan perbankan dan kontribusi Bank Kalsel terhadap pembangunan daerah.

Berita Terkait

Wabup Tanahbumbu buka Turnamen Biliar Batulicin Open 2025
Sinergi Pemerintah Daerah dan Kominda: Kunci Hadapi Tantangan Kompleks
Pemkab Tanahbumbu Gratiskan Retribusi PBG bagi MBR
Sambutan Ramah Wabup Tanahbumbu saat Halalbihalal Lebaran Idul Fitri
Masih Suasana Lebaran, Wabup Tanahbumbu gelar Halalbihalal
Begini Momentum Hangat Silaturahmi Bang Arul dan Pemkab Tanbu di Open House Idul Fitri Gubernur Kalsel
Bang Arul Bersama Warga: Kebersamaan Hangat di Open House Bupati Tanah Bumbu
Wakil Bupati Tanbu Lepas Peserta Featival Tanglong, Semarakkan Semangat Persatuan

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 12:40 WITA

Wabup Tanahbumbu buka Turnamen Biliar Batulicin Open 2025

Senin, 14 April 2025 - 19:55 WITA

Sinergi Pemerintah Daerah dan Kominda: Kunci Hadapi Tantangan Kompleks

Minggu, 13 April 2025 - 17:56 WITA

Pemkab Tanahbumbu Gratiskan Retribusi PBG bagi MBR

Kamis, 3 April 2025 - 21:31 WITA

Masih Suasana Lebaran, Wabup Tanahbumbu gelar Halalbihalal

Rabu, 2 April 2025 - 13:19 WITA

Begini Momentum Hangat Silaturahmi Bang Arul dan Pemkab Tanbu di Open House Idul Fitri Gubernur Kalsel

Berita Terbaru

Advertorial

Wabup Tanahbumbu buka Turnamen Biliar Batulicin Open 2025

Selasa, 15 Apr 2025 - 12:40 WITA

Advertorial

Pemkab Tanahbumbu Gratiskan Retribusi PBG bagi MBR

Minggu, 13 Apr 2025 - 17:56 WITA

Suara Rakyat

Suara Rakyat Pinggiran Satui di Usia 22 Tahun Tanahbumbu

Selasa, 8 Apr 2025 - 12:06 WITA