Komunitas Pelita Gelar Upgrading and Gathering, Dispersip Tanbu: Ini Kegiatan Positif

- Jurnalis

Minggu, 16 Juli 2023 - 17:06 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Bumbu, FENOMENA.ID – Komunitas Pejuang Literasi Tanah Bumbu (Pelita Tanbu) menggelar acara “Upgrading and Gathering”.

Bertempat di Gedung Olahraga Desa Batuah, Kecamatan Kusan Hilir, Sabtu (15/7/2023).

Acara dengan tema “Make a team work, get a Dream Goals” tersebut bertujuan untuk meningkatkan sikap empati, solidaritas, serta mencapai tujuan bersama.

Pelita Tanbu merupakan wadah perkumpulan komunitas yang menjadi mitra binaan Dispersip dengan fokus utama pada peningkatan indeks literasi masyarakat di “Bumi Bersujud”.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispersip) Tanbu Yulia Rahmadani, melalui Fungsional Pustakawan, Kahar menyambut baik dan sangat mendukung dengan kegiatan yang di adakan Pelita Tanbu.

Baca Juga :  Gelorakan Semangat Membaca, Tanah Bumbu Gelar Talk Show Bareng Konten Kreator

“Ini kegiatan yang positif, semoga dapat di laksanakan kembali, terutama untuk melatih jiwa kepemimpinan dan kemampuan bekerjasama dalam organisasi,” harap Yulia.

Acara di mulai dengan kegiatan untuk mengenal diri sendiri.

Setiap peserta mengikuti instruksi dari Liaison Officer (LO), yang kemudian mereka menyampaikan tentang diri mereka di hadapan peserta lainnya.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membantu peserta mengenal diri sendiri dan melatih rasa percaya diri.

Selain itu, 23 peserta yang hadir di bentuk menjadi empat kelompok. Setiap kelompok diberikan satu isu yang kemudian mereka diskusikan dan tulis dalam sebuah karton.

Baca Juga :  BPBD Tanbu Serahkan Bantuan Korban Banjir Desa Karang Rejo

Isu-isu ini kemudian mereka presentasikan kepada seluruh peserta.

Melalui kegiatan ini, peserta di latih dalam pemikiran kritis, kemampuan komunikasi, dan kerja sama dalam tim.

Acara upgrading dan gathering Pelita Tanbu memberikan kesempatan bagi anggota komunitas untuk mempererat hubungan, saling berbagi pengalaman, dan memperluas jaringan.

Kegiatan semacam ini di harapkan dapat meningkatkan semangat berliterasi dan memperkuat komitmen dalam meningkatkan Indeks Literasi Masyarakat.

Pelita terus berkomitmen untuk menjadi garda terdepan dalam upaya meningkatkan minat baca dan pengetahuan masyarakat di Tanbu.

Berita Terkait

Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Penguatan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih, Efektif, dan Melayani Masyarakat
Bupati Andi Rudi Latif Buka MTQN Ke-21 Tanah Bumbu
Tanah Bumbu Gelar Diklat Manajemen untuk Wujudkan Masjid Makmur Memakmurkan
Tanah Bumbu Raih Penghargaan Terbaik 3 Akselerasi IETPD
Pemkab Tanah Bumbu Gelas Sosialisasi Kampung Siaga Bencana di Desa Karang Bintang
Aksi Go To School Tanah Bumbu, Tanamkan Wawasan Kebangsaan dan Cegah Narkoba di Kalangan Pelajar
PKK Tanah Bumbu Dominasi Penghargaan pada HKG PKK ke-53 Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Aksi Sinergitas Merah Putih di Kecamatan Angsana

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 14:50 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Penguatan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih, Efektif, dan Melayani Masyarakat

Rabu, 19 November 2025 - 12:04 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Buka MTQN Ke-21 Tanah Bumbu

Selasa, 18 November 2025 - 11:33 WITA

Tanah Bumbu Gelar Diklat Manajemen untuk Wujudkan Masjid Makmur Memakmurkan

Senin, 17 November 2025 - 14:58 WITA

Tanah Bumbu Raih Penghargaan Terbaik 3 Akselerasi IETPD

Minggu, 16 November 2025 - 16:01 WITA

Pemkab Tanah Bumbu Gelas Sosialisasi Kampung Siaga Bencana di Desa Karang Bintang

Berita Terbaru