Rawan Karhutla, Pemkab Tanbu Gelar Apel Siaga

- Jurnalis

Selasa, 8 Agustus 2023 - 21:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanahbumbu, FENOMENA.ID – Sejumlah daerah di Kabupaten Tanah Bumbu masuk kategori rawan terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Di antaranya daerah yang rawan adalah Kecamatan Mantewe, Kusan Hulu, Kusan Hilir dan Kecamatan Kusan Tengah.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten setempat, Dr H Ambo Sakka didampingi Forkopimda, usai Apel Siaga Bencana Karhutla dilapangan Kantor Bupati Tanah Bumbu, Selasa (8/8/2023) sore.

” Di daerah itu sangat riskan sekali, makanya kita perlu lakukan pencegahan dan kebersamaan dalam penanganan karhutla ini, ” katanya.

Dalam hal ini, lanjut Sekda, semua pihak juga harus terlibat, bukan hanya dari BPBD, TNI Polri, Pemadam Kebakaran hingga pihak perusahaan.

Baca Juga :  Peringati Nuzulul Quran, Pemkab Tanbu Serukan Aksi Cuci Kaki Ibu

Apel ini dilaksanakam sebagai upaya bersama agar bisa menangani karhutla, karena bencana yang satu ini bisa dicegah secara bersama-sama.

” Kalau karhutla ini kan bisa dicegah, beda dengan bencana alam lainnya seperti banjir longsor, tidak bisa diprediksi. Kalau karhutla, selama kita bersama dan komitmen, karhutla pasti bisa dicegah, ” jelas Ambo.

Sebab itu, dalam apel siaga bencana Karhutla ini, saat menjadi pembina apel, ia menekankan tiga hal untuk menghindari kebakaran dan penanganan bencana kabut asap akibat karhutla itu.

” Pertama, kita harus tingkatkan sinergitas karena menangani bencana perlu kebersamaan semua unsur dan poin kedua, yakni Deteksi Dini, ” katanya.

Baca Juga :  Pemkab Tanbu Sosialisasikan Program SPPKS ke Petani Kelapa Sawit

Selain itu, adalah kesiapsiagaan. Pemerintah Daerah, BPBD bersama TNI Polri, dan semua pihak, siap untuk siaga menghadapi karhutla.

” Walau dengan alat sederhana bila ditangani sebaik mungkin, pasti bisa tertangani, ” katanya.

Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Tanbu, Sulhadi, menambahkan, kesiapan dari para personil sudah siap dalam penanganan ini. Semua kecamatan juga sudah melaksanakam apel siaga serempek di 12 kecamatan.

” Semua kecamatan bersama lintas sektoral siap bekerjasama untuk penanganan bencana karhutla di Kabupaten Tanah Bumbu, ” tandasnya.

Berita Terkait

Basarnas Gelar Pelatihan Potensi SAR, Sekda Tanbu Hadiri
Pemkab Tanbu Gelar Sosialisasi Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah
Bangun Generasi Muda Berkualitas, Pemkab Tanbu Kukuhkan Duta Genre
Bupati Zairullah Apresiasi Pelaksanaan PEKPP dan FKP Tahun 2024
Bupati Tanbu Hadiri dan Buka Bimtek Penyusunan RENSTRA
Bupati Tanbu Buka Gashuku dan Ujian Kenaikan Tingkat DAN Institut Karate-do Indonesia (INKAI) Zone II Kalsel
Pemkab Tanbu Peringati Hari Sumpah Pemuda
Pemkab Tanbu Gelar FGD Bahas Penyusunan RDTR 2024

Berita Terkait

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:19 WIB

Basarnas Gelar Pelatihan Potensi SAR, Sekda Tanbu Hadiri

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:17 WIB

Pemkab Tanbu Gelar Sosialisasi Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:15 WIB

Bangun Generasi Muda Berkualitas, Pemkab Tanbu Kukuhkan Duta Genre

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:13 WIB

Bupati Zairullah Apresiasi Pelaksanaan PEKPP dan FKP Tahun 2024

Selasa, 29 Oktober 2024 - 14:09 WIB

Bupati Tanbu Hadiri dan Buka Bimtek Penyusunan RENSTRA

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:07 WIB

Bupati Tanbu Buka Gashuku dan Ujian Kenaikan Tingkat DAN Institut Karate-do Indonesia (INKAI) Zone II Kalsel

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:06 WIB

Pemkab Tanbu Peringati Hari Sumpah Pemuda

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:04 WIB

Pemkab Tanbu Gelar FGD Bahas Penyusunan RDTR 2024

Berita Terbaru

Pemkab Banjar

Banjar Bersinar, Pemkab Gelontorkan Dana Miliaran Tambah PJU

Selasa, 12 Nov 2024 - 12:03 WIB